Sering Unggah soal Bitcoin di Twitter, Elon Musk Siap Terjun ke Dunia Kripto?

Elon Musk sering mengunggah soal bitcoin

Share :

Kanalcoin.com –  CEO Tesla dan Spacex, Elon Musk, akhir-akhir ini sering mengunggah soal bitcoin di akun Twitter pribadi miliknya. Ada beberapa pihak yang memperkirakan kalau Elon Musk telah siap untuk terjun ke dunia mata uang kripto untuk berinvestasi.

Elon Musk menjadi tokoh yang paling disorot dalam dunia teknologi dan bisnis dalam beberapa tahun terakhir. Hal itu tidak lepas dari terobosan dua perusahaan yang dia pimpin, yakni Tesla dan Spacex. Kondisi tersebut membuat Elon Musk menjadi sorotan berbagai pihak.

Salah satunya adalah soal investasi bitcoin, yang saat ini tengah sedang berada di puncak tertingginya dalam sejarah. Pada Minggu (20/12/2020) lalu, Elon Musk sempat menggegerkan public Twitter lewat serangkaian unggahannya.

Elon Musk beberapa kali mengunggah beberapa lelucon dan pendapatnya mengenai bitcoin. Dalam unggahan Twitter-nya, Elon Musk menyebut kalau bitcoin merupakan kata aman baginya. Akan tetapi, Elon Musk kemudian menyampaikan kalau itu hanya lelucon.

“Bitcoin adalah kata yang aman bagi saya,” tulis Elon Musk seperti dilansir Kanalcoin.com dari News.Bitcoin.com.

“Cuma bercanda, siapa sih yang butuh kata aman?” lanjut Elon Musk.

Tweet tersebut pun menuai berbagai komentar. Salah satunya adalah pengguna Twitter bernama Mark Calloway. Calloway sempat menyampaikan kalau bitcoin akan menyentuh harga mencapai $ 50 ribu per koinnya.

“Saya memprediksi crash, saya juga memprediksi itu akan mencapai $ 50 ribu dalam lima tahun ke depan,” tulis Calloway.

Elon Musk memberikan respons positif atas komentar itu dengan menyebut kalau prediksi Calloway bisa jadi benar.

“Kedengarannya benar,” balas Elon Musk.

Tak hanya menuai respons dari netizen yang tidak dikenal, berbagai cuitan Elon Musk juga ditanggapi oleh CEO Microstrategy, Michael Saylor. Saylor bahkan menyarankan secara langsung kepada Elon Musk untuk mulai berinvestasi pada bitcoin.

“Jika Anda ingin membantu pemegang saham Anda sebesar $ 100 miliar, konversikan neraca $ TSLA dari USD ke BTC. Perusahaan lain di S&P 500 akan mengikuti petunjuk Anda dan pada waktunya akan tumbuh menjadi bantuan $ 1 triliun,” tulis Saylor pada kolom komentar.

Selain itu, Saylor juga mengaku kalau dirinya telah berinvestasi secara besar dengan jumlah $ 1,3 miliar pada bitcoin. Bahkan, Saylor mengaku akan sangat senang kalau bisa berbagi pengetahuan soal bitcoin kepada Elon Musk.

“Ya. Saya telah membeli lebih dari $ 1,3 miliar dalam bentuk BTC dalam beberapa bulan terakhir dan akan dengan senang hati membagikan pedoman saya kepada Anda secara offline, dari satu ilmuwan roket ke ilmuwan lainnya,” ucap Saylor.

Bukan hanya Saylor, CEO Binance, Changpeng Zhao, juga menanggapi cuitan yang diunggah oleh Elon Musk tersebut. Zhao memberikan peringatan kepada Elon Musk untuk tidak melakukan transaksi besar dalam sekali waktu.

“Mungkin bukan ide yang baik melakukannya dalam satu transaksi, tapi pasti bisa dilakukan,” tulis Zhao.

Sampai saat ini, belum ada kepastian kalau Elon Musk akan memutuskan untuk berinvestasi pada bitcoin. Namun, akan sangat menarik untuk ditunggu kabar tentang itu.

(*)

Muhammad Zaki Fajrul Haq
Author: Muhammad Zaki Fajrul Haq

Follow me at @mzfajrulhaq (Instagram) or @ZakiFajrul (Twitter).

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments