CFO PayPal Menanggapi Kemungkinan Bitcoin Sebagai Alat Pembayaran di Masa Depan

CFO Paypal

Share :

John Rainey yang merupakan CFO PayPal, salah satu perusahaan terbesar dalam pasar keuangan, baru-baru ini memberikan tanggapanya terhadap perkembangan Bitcoin di masa depan melalui wawancara yang digelar bersama World Street Journal.

Rainey mengatakan bahwa fenomena Bitcoin tidak akan memberikan dampak buruk malah sebaliknya. Ia melihat kesuksesan Bitcoin sebagai salah satu alat pembayaran sehari-hari,

Fenomena Bitcoin membuat beberapa negara cukup merasa resah. Pasalnya masuknya Bitcoin bisa saja mengancam mata uang fiat yang sudah teregulasi dengan peraturan. Bahkan jika penyebarannya sudah semakin tinggi, bisa saja perekonomian suatu negara terancam. Namun Rainey tidak menyetujui dengan pernyataan tersebut.

Menurut Rainey tidak menutup kemungkinan, jika kenaikannya stabil beberapa negara akan membuka ruang untuk membolehkan masyarakat bertransaksi Bitcoin tanpa harus sembunyi-sembunyi.

“Bitcoin serta mata uang digital lainnya bisa dan akan segera menjadi alat pembayaran yang sangat populer.” Kata Rainey dalam sesi wawancaranya.

Namun, Rainey masih sedikit khawatir dengan volatilitas Bitcoin yang masih tidak stabil. Artinya nilai Bitcoin sangatlah mudah berubah dan terpengaruh. Misalnya saja, Anda seorang pedagang kemudian melakukan transaksi menggunakan Bitcoin saat nilainya tinggi. Namun beberapa saat kemudian nilai Bitcoin turun, dan Anda akan mendapatkan kerugian.

Meski sifat Bitcoin sangatlah volatilitas, Raney masih sangat mengakui Bitcoin sebagai mata uang yang sah.

Pada saat ini ada kemungkinan tinggi. Teknologi yang mendasari lahirnya Bitcoin itu sangatlah nyata, tapi butuh beberapa tahun sebelum kita melihat penerimaan secara penuh atas Bitcoin menjadi mata uang harian.

Dukungan CFO PayPal terhadap Bitcoin dan mata uang lainnya bukan kali ini saja. Bahkan saat kemunculannya,  Paypal sudah mendukung secara tidak langsung.

PayPayl merupakan perusahaan pertama yang mau menerima cryptocurrency pada platformnya, sehingga sangat memungkinkan para penggunanya pembayar menggunakan PayPal.

Pada awal tahun 2018, CFO PayPay menyatakan bahwa Bitcoin merupakan mata uang yang sangat menarik dan memiliki kemungkinan dapat mengubah alat transaksi dunia. Lebih dari pada itu, Wences Casares selau CEO dari Xapo juga melihat bahwa kemungkinan besar di masalah depan, nilai Bitcoin bisa sampai $ 1 juta. Sangat tinggi bukan?

Namun, tidak sedikit orang yang juga tidak setuju dengan pernyataan Wence dan Rainey mengenai penilaian Bitcoin di masa depan sebagai salah satu alat pembayaran. Gubernur Bank of England, Mark Carney merupakan orang yang tidak sependapat. Ia mengatakan bahwa Bitcoin telah gagal dalam semua tahap keuangan.

Bitcoin hampir gagal sejauh ini jika dilihat pada aspek-aspek penilaian dari sebuah uang. Sejauh ini Bitcoin bukan tempat menyimpan nilai, karena semuanya ada di peta. Lebih dari itu tidak akan ada yang menggunakannya sebagai alat tukar.

Disisi lain para investor Tezon Tim Drapper malah mengklaim Bitcoin akan lebih eksis di masa depan serta memungkinkan mata uang dunia akan berubah menjadi mata uang digital.

Redaksi Media
Author: Redaksi Media

Cryptocurrency Media

Subscribe
Notify of
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments